Laman

Selasa, 31 Januari 2012

Stres di depan Laptop?? Kerjakan di luar saja

kondisi indonesia tentang kerja didepan laptop/ tablet
Di indonesia sekarang in banyak sekali orang-orang yang memiliki laptop atau sebentar lagi mungkin tablet menjadi hal yang sangat umum. banyak pekerjaan yang dilakukan didepan komputer dan juga terkait dengan internet. terkiadang suadana begitu penat ketika mengerjakan sesuatu didepan laptop terus menerus didalam ruangan entah ietu di tempat kerja, didalam kampus, atau dikamar rumah.







bekerja di depan latptop/ tablet bisa bikin stres.

mungkin ada pembaca sekalian adalah orang yang mengalami nasib seperti saya. saya ini seseorang yang sehari-hari bekerjanya didepan komputer, terkadang perasaan jenuh melanda.. hampir mati saya didalam ruangan. bagaimana saya menyikapinya??

salah satu cara bagaimana mengatasinya stres di depan laptop

saya sendiri memiliki solusi,, apa itu?? Alhamdulilah seiring dengan perkembangan zaman banyak tempat-tempat seperti tempat makan yang menyediakan listrik + wifi,, hal ini tentu sangat menguntungkan. tentu kita juga harus bijaksana dan menyesuaikan dengan budjet kita. bila budjet anda relatif kecil,, sekitar 5-10 ribu,, maka anda bisa memilih tempat seperti warung kopi yang menyediakan demikian, atau di tempat makan seperti restoran atau sejenisnya tetapi pembaca hanya membeli seperti misalakan es teh saja. atau ada perpustakaan kota yang menyediakan listrik dan wifi.

Contoh Tempat Ok untuk Internatan di Kota Surabaya
, (sabil tetap didepan laptop)
1. Perpustakaan Daerah Jawa Timur (di Kota Surabaya) : disini anda bisa berinterntan ria dari pagi hingga sore. tapa harus mebawa modem atau tanpa khawatir kehabisan batrai, selain itu anda juga sekalian memilih bacaan yang mungkin anda butuhkan sesuai dengan. semua GRATIS-TIS,, tanpa harus beli makan dll...

2.Warung Kopi Perempatan Rungkut Yakaya (sebelah "Warung Penyet Mas Yoni"). disini fasilitas listrik dan wifinya juga gratis-tis,,, tetapi tentu saja anda harus membeli makanan, dan harga makannya murah meriah..

3. Mc Donalad Basuki Rahmat Depan TP (Tunjungan Plaza) : disini cukup nyaman tetapi tentu saja secara harga agak lebih mahal. tetapi ada caranya supaya murah, bagaimana? nah dengan anda cukup membeli kentang goreng saja seharga Rp.5.500+pajak 10%+parkir Rp.1.000 jadi sekitar 7-8 Ribu (januari 2012)

mungkin anda dari pembaca sekalian yang tau dimana lagi temapat-tempat seperti dikotanya masing-masing mungkin bisa bermanfaat bagi pembaca yang lain yang sama-sama sedang mengalami stress dan jenuh bekerja In di tempat kerja atau mengerjakan tugas dirumah,,,??

Senin, 30 Januari 2012

Bisnis Online Clik Bank Saya Tahap Observasi Kata Kunci untuk SEO

blog ini adalah blog campur-campur, entah isinya tentang apa tapi yang jelas arahnya positif tidak negatif,, sekedar mencurahkan apa yang sedang saya alami,, mudah-mudahan ada manfaat bagi pembaca maupun saya sendiri.

hari ini selasa dini hari pukul 02:03 saya sedang ada di sebuah tempat makan disurabaya yang ada fasilitas wifi dan juga listriknya, berharap mudah-mudahan ada inspirasi dari sini. oke disini tahap observasi kata kunci untuk SEO dimulai. saya kebetulan menjual suatu panduan berbahasa inggris terkait bermain basket. nah sekarang saya sedang ingin saya sedang mencoba mencari beberapa kata kunci untuk saya jadikan domain maupun untuk saya masukan artikel. saya berusaha memaknai pasar sebagai apa yang akan saya bantu di google Adwords keyword tool external (sebagai alat pencari jumlah pencari kata kunci di Search Engine Google).

saat ini saya sedang menganalisis tentang kata kunci terkait dengan melompat tinggi, oke saya akan segera mengerjakannya semoga berhasil.

Surabaya
02:10 January 31

Rabu, 25 Januari 2012

Belajar dari pak Qoyri dan Kebaikan Allah - Diambil dari Kisah Nyata

Suatu hari ada seorang pria berusia sekitar 60an sedang menata dan membereskan bangku-bangku masjid. ia bernama pak Qoyri panggilannya. setiap hari ia berangkat pagi dari rumahnya ke masjid Al Falah Surabaya. perawakannya sederhana, jujur dan gemar beribadah. pak Qoyri juga amat bersahaja iapun juga murah senyum.

Suatu hari ada anak muda bernama Zinu pergi ke masjid Al-falah Surabaya. untuk shalat subuh, kemudia tanpa dia sadar, ia meninggalkan tasnya.

suatu hari pak qoiyri sedang menyiapakan dan membersihkan tempat mengaji di masjid Al-Falah Surabaya. namun tanpa disenagaja pak Qoyri menemukan sebuah tas, ia bertanya dalam hatinya "wahduh,, tas siapa ini ketinggalan di sini?" kemudia ia cek tasnya ternyata ia menemukan ada sedikit uang pecahan sepuluh ribu, dua ribuan, "wah dikit uang di tasnya,," katanya dalam benaknya,, "lho tapi kok ada HP yang cukup mahal ini, ada kartu ATMnya juga, pasti kasihan sekali orang yang yang sedang kehilangan". setelah berpikir demikian terbetik sisi lain kehidupannya. ia membayangkan kesulitan-kesulitan hidupnya, seringkali uang dari jeripayah bekerja selama tak cukup untuk membiayai kebutuhan keluarganya. disitu terpikir sedikit, "masak iya saya harus menutupi kekurangan belanja saya dengan benda-benda di tas ini" iya pun segera mengingat Allah,, "bagaimana saya bisa hidup tenang nanti,, bagaimana saya bisa shalat dengan nyaman apabila saya tau siapa pemilik barang ini tapi saya tak mengembalikannya". lalu pak qoyripn memutuskan "ah saya kembalikan saja ah, Allah pasti akan mebalas orang-orang yang berbuat baik,,". kemudia dia

siangnya Zinu sadar bahwa tasnya yang berisi barang-barang berharga telah hilang, iapun ingat bahwa kemungkinan tasnya tertinggal di alfalah. ia memutuskan untuk ke Alfalah magrib. setelah maghrib ia memutuskan untuk ke Alfalah dan mencari, ia mencoba bertanya keapada petugas kemanan, tapi ternyata tasnya tidak ada, yang ada adalah tas orang lain. iapun menjadi stress,, bagaimana tidak ini adalah kesekian kalinya ia kehilangan barang-barang berharga. ia sudah kehilangan HP seikitar 3 kali ia juga kehilangan komputer sebanyak 3 kali juga, "tamat riwayatku" kata pemuda itu yang telah kehialangan banyak barang berharga. "apa kata orang tuaku nanti,," di dalam kegundahan serta kegaluan hatinya ia berusaha mengikhlaskan apa yang telah terjadi itu. ia berdoa. "ya Allah mudah-mudahan ada orang baik yang mengantarkan barang-barang yang kau titpkan kepadaku ke rumahku" sambil merasa stres ia keliling sebagian masjid sambil melihat sekitar untuk menysukuri apa yang masih dimiliki. lalu ia pun pulang.

tak lama kemudian beberapa jam ada seseorang yang mengetok pintu, DUK-DUK-DUK,, "Asalamualaikum.." dibukalah pintu,, ternyata seorang tua datang ke rumah pemuda tersebut sambil mengantarkan Tas, pemuda itu senangnya bukan main, ia ingin segera memberi uang dalam tasnya tetapi jumlah uangnya kurang. kemudian ibu pemuda tersebut mengingatkan dan ayahnya memberinya sejumlah uang kepada pemuda tersebut, tapi seorang tua tersebut terlanjur pergi. kemudian Zinu menyusulnya dengan motor dan bertemu seorang tua tadi kemudia diberinya sejumlah uang sambil berterimakasih,,"terimakasih pak telah membantu mengembalikan tas". pak Qoyri sempat menolak,, ia takut pahalanya rusak. namun pemuda tersebut memaksa akhirnya pak Qoyri mau menerima uang tersebut pak qoyripun berucap terimakasih,, iapun menceritakan sedikit tetang pekerjaannya kepada pemuda tersebut dan juga tentang kondisi keluarganya,, cukup menyedihkan,, karena penghasilan sehari-hari tak cukup untuk biaya belanja rumahtangga sehari-hari. namun ditengah-tengah kesulitan pak qoyri tetap berbuat jujur.

kita dapat mengambil pelajaran begitulah kebaikan pak Qoyri, ditengah-tengah kesulitan ia tetap jujur dan membantu orang lain dengan tulus dan berharap balasan dari Allah, dan sungguh Allah maha baik terhadap hambahnya yang mengabulkan doa orang-orang yang berdoa. tentang pak Qoyri, sungguh hal yang langka ditengah orang-orang berburukemewahan dan kekayaan dengan segala cara, ditengah para pejabat naik tahta dengan menggadaikan janji kesejahteraan rakyat.

Rabu, 04 Januari 2012

Masalah = Cara Allah Menyiapakan Kita, Jika Kita Orang Baik

oleh: Bramanta Wisnu

Masalah Menjadikan kita lebih baik
diamana-mana hampir setiap orang memliki masalah. tidak ada orang yang tidak pernah mendapatkan masalah. namun masalah itu bisa menjadikan jiwa seseorang menjadi besar ada namun ada pula yang akhirnya bertambah kecil jiwanya karena masalah-masalah.
bila kita menengok pada sejarah orang-orang yang akhirnya memberikan banyak manfaat-manfaat bagi orang lain. orang-orang yang dikenang sangat tanggung ternyata biasanya mereka MEMILIKI MASALAH YANG LEBIH BESAR dari orang-orang pada umumnya. kita ambil contoh dari berbagai kalangan.

Nabi Muhamad Contoh Orang Yang Mengalami Banyak Masalah

dari kalangan umat muslim tokoh dunia dibidang sosial,keagamaan dan negara,
pernadaban manusia khususnya umat islam memiliki figur seorang Nabi Muhammad. seluruh orang yang berpendidikan diseluruh dunia apapun agamanya, pasti mengenalnya. pengaruhnya saat ia masih hidup benar-benar memberikan perubahan yang sangat drastis terhadap kehidupan kala itu di Jazirah Arab, dan penerusnya juga membawa perubahan yang luar biasa bagi terciptanya keadilan sosial, kesamarataan status sosial, kemakmuran serta psikologis ketaatan umat manusia pada Allah. bila kita melihat ke masa lalu tentu kita akan menyadari bahwa Nabi Muhamad memiliki masa lalu yang pelik/ pahit. pertama-tama adalah tentang ditinggal mati ayahnya, bayangkan dizaman dimana ayah adalah kebanggan namun Nabi Muhamad besar tanpa seorang ayah sebelum ia lahir. setelah itu menyusul ibunya meninggal dunia di usia yang masih dini, sesudah itu beliau juga hidup bersama dengan pamannya dengan ekonomi yang pas-pasan sehingga ia harus membantu pula pamannya berjualan diusia remaja awal bahkan ikut perang sebagai orang yang menyiapkan panah untuk perang. itulah ketika kecil hingga remaja. tak hanya itu, dimasa dewasa/ sudah menikah dan berkeluarga, kala itu anak laki-laki adalah kebanggan yang luar biasa, pewaris dari ayahnya, berbanding terbalik dengan perempuan, ada tradisi masyarakat arab saat itu anak perempuan dianggap hina samapai-sampai anak perempuan bayi dikubur hidup-hidup. disaat seperti kondisi sosial budaya yang menjujung tinggi anak laki-laki nabi muhamad harus kehilangan seluruh anak laki-lakinya buah dari pernikahannya dengan khadijah. dari hal-hal itulah ia menghadapi persoalan-persoalah hidup yang cukup dalam dan menguras emosi. itu baru yang tercatat dalam sejarah, mungkin masih banyak persoalan-persoalan yang tak tercatat namun memiliki efek tekanan psikologis bagi Nabi Muhamad.

Masalah Adalah Guru Kita
, jika kita baik
namun ternyata justru itulah yang membuat jiwanya besar, tabah menghadapi persoalan-persoalan pelik, sabar dalam menghadapi tekanan dari dalam diri maupun dari luar dirinya. begitulah Allah Tuhan semesta alam menjadikan  masalah sebagai "GURU" untuk menjadi lebih baik, lebih bijaksana, bagi orang yang tetap dalam kebaikan dan mau mengambil pelajaran dari setiap masalah-masalahnya.

semoga dengan masalah-masalah yang kita hadapi menjadikan kita lebih baik lagi, lebih berjiwa besar.